Daftar HP Android QWERTY Terbaik

Daftar HP Android QWERTY Terbaik – Smartphone dengan basis sistem oprasi android saat ini memang menjadi salah satu smartphone dengan pengguna terbanyak didunia. Hal ini memang didasari dari berbagai macam kemudahan yang ditawarkan melalui smartphone ini, lantaran HP Android cenderung lebih praktis digunakan, serta banyak dukungan aplikasi yang akan semakin mudah dalam membantu segala kegiatan anda sehari – hari. Kebanyakan bentuk fisik dari smartphone android ini memang dibekali dengan layar sentuh, dan tentunya tanpa menggunakan keyboard fisik.

Ada beberapa orang yang memang dalam mengetik, kurang cocok dengan keyboard non fisik yang ada pada layar sentuh, hal inilah yang menyebabkan produsen smartphone android menciptakan produknya dengan fitur keyboard QWERTY, agar nantinya bisa lebih memudahkan yang memang belum bisa beralih menggunakan keyboard non fisik dari layar sentuh ini sendiri. Berikut adalah beberapa daftar HP Android QWERTY terbaik yang bisa menjadi referensi untuk anda.
Daftar HP Android QWERTY Terbaik


1. Samsung Galaxy Chat
Vendor kenamaan yang banyak menciptakan smartphone dengan kualitas terbaik ini, merupakan salah satu yang memproduksi ponsel QWERTY berbasis android. Smartphone ini dengan keypad QWERTY nya dibekali pula dengan beberapa spesifikasi antara lain dengan layar 3 inchi, serta Operating System Android versi 4.0 atau Ice Cream Sandwich. Untuk kapasitas dapur pacunya sendiri, memiliki RAM sebesar 512 MB, serta memori internal 4 GB. Dengan kamera utama 2 megapixels, smartphone ini juga dibandrol dengan harga relative murah yaitu sebesar 950 ribu rupiah.

2. Advand Vandroid QTA
Vendor lokal juga tak kalah ketinggalan memproduksi smartphone android QWERTY. Smartphone ini dilengkapi juga dengan beberapa spesifikasi diantaranya seperti display layar sebesar 3,5 inchi, dan juga didukung dengan processor DualCore 1.0 Ghz. Untuk RAM nya sendiri sebesar 512 MB dengan tambahan memori internal 4GB. Harga yang ditawarkannya pun cukup murah yaitu sebesar 900 ribu rupiah.

3. Smartfren Andromax G2 QWERTY
Smartfren juga tak kalah dengan vendor lainnya dalam memproduksi smartphone android QWERTY nya. dengan fitur Dual SIM, GSM dan CDMA nya, smartphone dengan sistem operasi android versi 4.3 atau jelly bean ini, memiliki display layar sebesar 3,5 inchi. Sedangkan untuk memori internalnya adalah sebesar 4 GB dengan kapasitas RAM sebesar 512 MB. Untuk fitur kameranya, memiliki kamera utama sebesar 5 megapixels dengan harga kisaran 1,6 juta rupiah.

4. Cyrus Chat – QWERTY Touch
Smartphone yang berjalan diatas OS Android versi 4.3 Jelly bean ini, juga memiliki display gabungan antara layar sentuh, serta keyboard fisik, seperti ketiga smartphone diatas. Ukuran layarnya sendiri adalah sebesa 3.14 inchi, dengan bekal kamera utama 5 megapixels. Untuk kapasitas RAM nya sendiri sebesar 512 MB, dengan memori internal 4 GB. Smartphone berfitur Dual SIM card ini memiliki kamera utama 5 megapixels, dengan bandrol harga kisaran 880 ribu rupiah.

Itulah beberapa daftar smartphone android dengan fitur keyboard QWERTY yang bisa anda jadikan sebagai referensi. Tentu saja dengan fitur keyboard QWERTY nya ini, bisa menjawab kebutuhan anda, yang merasa lebih cocok mengetik dengan keypad fisik. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel